Cara Dewi Perssik Jaga Keindahan Tubuh
VIVA.co.id – Memiliki tubuh indah dan seksi menjadi idaman setiap wanita. Dan demi mendapatkan tubuh ideal, banyak wanita mendatangi klinik kecantikan dan dokter ahli kecantikan.
Sementara salah satu pedangdut seksi Tanah Air, Dewi Perssik juga melakukan perawatan tubuh untuk menjaga kesehatan dan tubuhnya agar tetap ideal.
"Aku tetap konsumsi vitamin, selain olahraga itu pasti. Dan tidur sekejap, walau idealnya delapan jam," kata wanita asal Jember, Jawa Timur tersebut kepada VIVA.co.id, Senin, 17 Oktober 2016.
Selain melakukan olahraga dan istirahat yang cukup, mantan istri Saipul Jamil itu juga sangat menjaga pola makannya setiap hari. Dia mengaku tidak mengonsumsi daging selama enam hari.
"(Tapi) Satu hari baru dipuasin (makan apapun)," ucapnya.
Selain menghindari daging selama hampir sepekan, Dewi mengatakan bahwa dia memiliki satu hari untuk mengonsumsi segala jenis buah-buahan, kecuali pisang.
"Satu hari hanya boleh makan buah. Jumlahnya enggak dibatasi, boleh makan sampai kenyang. Tapi lebih dianjurkan makan buah semangka atau melon dan hindari pisang," katanya.
Dan demi mendapat dan menjaga bentuk tubuhnya, pemilik goyang Gergaji itu kerap berkonsultasi dengan dokter dan ahli gizi. Di samping itu, dia juga melakukan akupuntur untuk menyempurnakan bentuk tubuhnya.
"Ya semua yang aku konsumsi itu pasti sudah terjadwal. Aku punya ahli gizi juga. Makan sayuran dengan maksimal 500 gram daging sapi boleh diganti dengan filet ayam tanpa kulit, ikan, atau tahu dan tempe," tutur Dewi.