Foto Terakhir Permukaan Komet 67P dari Jarak Dekat

Lubang Deir el Medine di permukaan komet 67P
Sumber :
  • ww.esa.int

VIVA.co.id – Pesawat yang mengorbit komet 67P/Churyumov-Gerasimenko, atau komet 67P akhirnya mengakhir misinya Jumat akhir pekan lalu. 

Sesuai yang direncanakan, pesawat Rosetta menabrakkan diri ke sebuah lubang di permukaan komet tersebut. Menjelang menabrakkan diri, Rosetta masih sempat mengabadikan gambar jarak sangat dekat permukaan komet. 

Setelah menabrakkan diri ke permukaan komet, kini Rosetta telah berada di sebuah fitur lubang yang disebut, Deir el-Medina, sebuah fitur yang menyerupai lubang pembuangan dengan luas 100 meter dan kedalaman 50 meter. Nama lubang tersebut seperti situs arkeologi di Mesir.

Dikutip daro Spaceflightnow, Senin 3 Oktober 216, melalui instrumen OSIRIS pada pesawat tersebut, Rosetta mengambil foto permukaan komet dari jarak puluhan meter. Foto tersebut diambil dan dikirimkan ke Bumi secara real time sebelum akhirnya pusat pengendali menerima sinyal terakhir Rosetta pada Jumat siang waktu Eropa. 

Sementara di ruang kendali utama, Penyelidik Utama Instrumen OSIRIS Rosetta, Holger Sierks mendiskusikan foto-foto terakhir Rosetta tersebut di Pusat Operasi Antariksa Eropa di Darmstadt, Jerman. 

Dalam foto yang dikirimkan, Rosetta sudah mengirimkan gambar nuansa dalam lubang tersebut yang mana terdapat puing-puing berserakan. Lubang tersebut diyakini sebagai sumber kemungkinan aliran debu dan uang yang pernah terdeteksi pada tahun lalu.