H+5 Lebaran, Harga Cabai Turun Menjadi Rp12 Ribu per Kg
VIVA.co.id – Harga cabai langsung merosot usai Lebaran. Misalnya, harga cabai merah keriting, menurut sejumlah pedagang di Pasar Induk Kramat Jati, sejak hari ini turun hingga mencapai angka Rp12 ribu per kilogram (kg).
Menurut pantauan VIVA.co.id, harga cabai merah keriting secara umum mengalami penurunan. Meski angka penurunan yang dipasang masing-masing pedagang berbeda.
Penurunan harga dipasang mulai dari Rp25 per kg hingga Rp12 ribu per kg, di mana menjelang Lebaran harga cabai merah keriting mencapai kisaran Rp50 ribu per kg.
"Harga cabai merah keriting murah, sekarang Rp12 ribu per kg. Dari hari ini harga segitu. Kemarin (Minggu) masih Rp17-18 ribu per kg," kata Nana, salah satu pedagang cabai yang sudah membuka lapaknya lagi di H+1 Lebaran, kepada VIVA.co.id, Senin, 11 Juli 2016.
Dia mengatakan, perubahan harga cabai merah keriting ini terjadi sejak H+1 Lebaran, yang dimulai dengan harga sekitar Rp17-18 ribu per kg. Hari ini, ada juga pedagang yang menjual cabai dengan kisaran harga Rp15-20 ribu per kg. Ada pula Rp25 ribu per kg.
Salah satu pedagang cabai lainnya, Rahmad, mengatakan perubahan harga cabai bisa terjadi dalam hitungan jam.
"Harga cabai H+ Lebaran (setelah Lebaran) enggak bisa diprediksi," katanya.
"Kalau sejam stok kosong bisa naik. Naik cepat, turun cepat. Sekarang masih sepi. Harga turun karena enggak ada yang belanja," ucap Nana.
Selain itu, Nana menyebutkan, penurunan harga cabai dapat dipengaruhi oleh harga yang beredar di luar Pulau Jawa, seperti Sumatera. "Kalau di sana sudah murah, maka pedagang di Pulau Jawa dapat turunkan harga cabai lagi," tuturnya.
Harga cabai jenis lainnya yang mengalami penurunan setelah Lebaran adalah cabai rawit merah dan hijau.
"Cabai rawit merah Rp25 ribu per kg, dulu Rp35 ribu per kg. Mulai kemarin turun," ujar Asna, pedagang cabai rawit merah.
Sementara itu, cabai rawit hijau, harganya Rp15 ribu per kg dari sebelumnya Rp20 ribu per kg. Lalu, kalau harga cabai hijau besar, dia menyebutkan, tidak mengalami kelonjakan harga yang signifikan. Pada cabai jenis ini harganya stabil Rp12 ribu per kg.
"Mulai sebelum Lebaran juga segitu. Harga standar jarang lonjakan, karena kurang laku dari menjelang Lebaran sampai sekarang," ucapnya.