Pemudik Jalur Udara Meningkat 20 Persen
- Bayu Nugraha / viva.co.id
VIVA.co.id – Transportasi udara menjadi incaran pemudik tahun ini. Direktur Utama PT Angkasa Pura II, Budi Karya Sumadi, mengatakan, pemudik menggunakan transportasi udara naik signifikan dibanding tahun lalu.
"Jadi, katakanlah ada kenaikan 20-25 persen dari tahun lalu. Peningkatan mulai 24 Juni lalu," kata Budi di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin 4 Juli 2016.
Catatan Angkasa Pura, dari 24 Juni 2016 hingga hari ini telah ada 693 keberangkatan penerbangan dari 13 bandara yang berada di bawah Angkasa Pura II, dengan total penumpang 89.072 orang.
Sementara itu, kedatangan tercatat 659 penerbangan di 13 bandara di bawah pengelolaan Angkasa Pura II. Dengan jumlah penumpang 89.072 orang.
"Jumlah terbesar di Bandara Soekarno-Hatta dan Halim. Peningkatan ini karena ada penambahan jumlah pesawat dan maskapai," ucapnya.
Untuk menjamin kenyamanan dan keamanan penumpang, Angkasa Pura II juga menambah personel TNI dan Polri sebanyak 1.200 personel.
Penambahan pengamanan disesuaikan dengan kapasitas bandara yang berada di bawah manajemen Angkasa Pura II. Penambahan personel keamanan ini merespons kejadian pemboman di Istanbul, Turki.
"Kita tidak mau hal tersebut (pemboman) terjadi di sini," ucapnya.