Percepat Proyek Terminal 3 Ultimate, Tim Khusus Dibentuk

Loket check-in di Terminal 3 Ultimate, Bandara Internasional Soekarno Hatta.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Fanny Octavianus

VIVA.co.id – Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) bersama dengan Angkasa Pura ll dan Air Nav, akan membentuk tim khusus untuk mempercepat pemberian izin operasional Terminal 3 Ultimate Bandara Soekarno-Hatta.

Tim dibentuk untuk lebih mempercepat turunnya izin operasional. Saat ini, izin belum juga turun lantaran Angkasa Pura ll dinilai belum memenuhi semua persyaratan. Hal tersebut berdasarkan hasil verifikasi pada tanggal 16 Juni 2016.

"Tim dibentuk dalam rangka mempercepat proses pengoperasian dengan pemenuhan persyaratan sesuai perundang-undangan," kata Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Perhubungan, Hemi Pamuraharjo di kantornya, Sabtu 25 Juni 2016.

Hemi menyebut izin akan dikeluarkan pihaknya setelah Angkasa Pura ll memenuhi semua persyaratan. Tim percepatan dibentuk untuk mempercepat proses pemenuhan persyaratan.

"Diketuai oleh Pejabat Direktorat Jenderal Perhubungan Udara. Sedangkan Wakilnya dari Angkasa Pura ll supaya transparan dan tidak terjadi kesalahpahaman dalam verifikasi," kata Hemi.

Namun bisa dipastikan bahwa Terminal 3 Ultimate tidak bisa digunakan untuk operasional mudik Hari Raya Idul Fitri tahun ini. Lantaran tim baru akan melakukan verifikasi pemberian izin setelah Lebaran.

"Pelaksanaan verifikasi pemenuhan persyaratan operasional dan uji coba ulang dilaksanakan setelah penyelenggaraan arus lebaran, yang berakhir 17 Juli 2016," tandas Hemi.