Tarik Investor Masuk, Jokowi Resmikan PLTMG di Aceh

Presiden Jokowi meresmikan pembangunan pembangkit listrik di Aceh
Sumber :

VIVA.co.id – Presiden Joko Widodo meresmikan proyek Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Gas (PLTMG) di desa Meuria Paloh, Lhokseumawe, Aceh, Kamis 2 Juni 2016. Jokowi tiba di Aceh didampingi Iriani Jokowi dan Menteri BUMN Rini Soemarno.

Pantauan VIVA.co.id, Jokowi tiba di lokasi proyek PLTMG sekitar pukul 9.30 Wib. Selain Jokowi dan Iriana, dalam rombongan juga terlihat putra Jokowi, Kaesang Pangarep. Jokowi tiba dengan menggunakan Pesawat CN 295 milik TNI AU.

Sebelumnya, Jokowi tiba di Banda Aceh sejak Rabu sore. Jokowi beserta keluarga dan rombongan menginap di salah satu hotel di Banda Aceh. Jokowi juga sempat mengajak putra dan istrinya Kaesang jalan-jalan ke sebuah mal di Banda Aceh.

"Jadi, PLTMG ini adalah untuk mempercepat kekurangan-kekurangan listrik yang ada di daerah, sebagai contoh di sini yang sebentar lagi kita resmikan, 184 MW (megawatt),” ujar Jokowi, saat memberi sambutan, pada acara persemian PLTMG.

Jokowi mengatakan, proyek PLTMG tersebut merupakan proyek untuk mencukupi kebutuhan listrik, sekaligus menarik investor ke Aceh. PLTMG adalah salah satu bukti kecepatan PT PLN dalam bereksi dan merespons kekurangan-kekurangan listrik yang ada di daerah.

"Kalau ini (Pembangkit listrik) tidak ada, bagaimana investasi yang akan masuk ke Aceh, masuk ke Lhokseumawe. Mau buat hotel, tanya PLN butuh listrik, listriknya belum tersedia, ya pasti akan mundur investor itu. Mau bangun industri, (investor) datang sudah cocok dengan daerah dan suplai bahan bakunya, tetapi listriknya tidak ada, pasti juga mundur," kata Jokowi.

Setelah memberi sambutan, Jokowi meresmikan PLTMG dengan menekan tombol sirine bersama Dirut PLN, Menteri Rini dan Gubernur Aceh. Setelahnya Jokowi beserta rombongan berkeliling melihat proyek senilai Rp1,4 triliun milik PT PLN tersebut. (asp)