Kim Kardashian Dicurigai Iran adalah Agen Rahasia

Kim Kardashian West
Sumber :
  • Instagram Kim Kardashian West

VIVA.co.id – Di usianya yang telah mencapai 35 tahun, Kim Kardashian West telah banyak disorot oleh media dan masyarakat dunia. Gaya hidup dan segala hal tentangnya bahkan disebut-sebut telah menandai kejatuhan peradaban modern. Banyak pula yang menilai Kim membawa pengaruh buruk generasi muda di seluruh dunia.

Namun, baru-baru ini Kim dicurigai sebagai mata-mata internasional.

Ya, menurut laporan terbaru yang belum lama ini dirilis oleh Iran Wire, pemerintah Iran telah memantau pengaruh dan aktivitas media sosial Kim untuk melindungi muda-mudi dan wanita dari budaya Barat yang tidak sesuai dengan nilai-nilai Islam.

Bintang reality show itu bahkan dituduh telah bekerjasama dengan Instagram dalam skema kompleks untuk meruntuhkan gaya hidup masyarakat muslim di Iran, melalui foto-foto Kim di media sosial tersebut. Demikian dilansir dari Huffington Post.

Sebagai salah satu orang yang paling berpengaruh di dunia, jika digabungkan, seluruh media sosial Kim telah dikuti 115 juta orang. Ia pun muncul di radar Iranian Revolutionary Guard Corp, organisasi yang bertugas memantau dan melindungi bidaya Iran dari pengaruh luar.

Dalam beberapa bulan belakangan, organisasi tersebut telah menutup akun Instagram sejumlah model Iran dan memperingati 170 orang di industri fesyen mengenai media sosial tersebut. Bahkan 29 di antaranya rencananya akan ditutup, menurut Iran Wire.

Hal itu karena akun-akun tadi dianggap menjadi ancaman bagi masyarakat Iran, terutama para wanita.

"Kim Kardashian adalah seorang model populer sehingga CEO Instagram mengajaknya bekerjasama. Tak diragukan lagi bahwa ada dukungan keuangan yang terlibat. Kami memandang hal ini sangat serius," ujar Mostafa Alizade, juru bicara Organized Cyberspace Crimes Unit.

Menurut Alizade, rencana besar CEO Instagram, Kevin Systrom, adalah untuk membuat model fesyen berpengaruh pada masyarakat Iran dan Kim menerapkan skema tersebut untuknya.

Istri Kanye West tersebut belum mengeluarkan pernyataan resmi mengenai tuduhan agen rahasia yang ditujukan pada dirinya. Namun, Kim sempat mengatakan bahwa dia baru saja mengetahui berita mengenai tuduhan tersebut.

"Apa? (Mata-mata) untuk siapa? Saya baru saja mendarat dan sampai di sini (dari bandara). Saya belum mendengar yang satu itu. Terima kasih telah memberi tahu saya," ujar ibu satu anak tersebut.