Ingin Awet Muda dan Cantik, Konsumsi Lima Makanan Ini
- Boldsky.com
VIVA.co.id - Semua orang, terutama wanita selalu ingin terlihat cantik dan awet muda. Berbagai cara dilakukan, agar selalu tampil prima dan tak terlihat kerutan di wajah. Bahkan, rela menghabiskan uang di pusat perawatan kecantikan, atau salon, demi terlihat muda.
Namun, untuk selalu tampil cantik dan awet muda tak selalu harus mengeluarkan uang banyak dengan perawatan khusus.
Cobalah mulai memerhatikan pola makan dan jenis makanan yang dikonsumsi. Dengan mengomsusi makanan yang sehat dan pola hidup yang baik akan membantu seseorang terlihat muda.
Terdapat sejumlah makanan yang mampu melawan efek negatif dari proses penuaan. Karena itu, disarankan untuk mengonsumsi makanan yang kaya antioksidan. Makanan yang mengandung antioksidan mencegah kerutan dan menunda proses penuaan.
Berikut, sejumlah makanan yang wajib ada di menu makan Anda seperti dilansir dari Boldsky:
Bayam
Sayuran ini mengandung serat yang tinggi, vitamin, mineral, dan kalium. Sayuran ini juga kaya antioksidan yang melindungi tubuh dari kerusakan, akibat dari radikal bebas dan menunda proses penuaan.
Kacang-kacangan
Kacang-kacangan mengandung protein dan serat. Mereka juga rendah karbohidrat. Kacang-kacangan juga membantu menunda proses penuaan.
Salmon
Jenis ikan ini dikemas dengan protein esensial dan asal lemak omega-3. Kekuatan antioksidan dari salmon juga membantu proses penuaan.
Kunyit
Bumbu dapur ini juga dianggap sebagai salah satu yang terbaik untuk memperlambat proses penuaan. Antioksidan dan anti-inflamasi kunyit membantu proses pencernaan.
Almond
Makan segenggam almond adalah salah satu cara untuk tetap terlihat muda. Almond mengandung vitamin E yang bekerja untuk merawat rambut dan kulit. Almond juga kaya magnesium, yang membantu memperlambat proses penuaan. (asp)