Polisi Jebol Enkripsi Sejuta Pesan BlackBerry Messenger
- imore.com
VIVA.co.id – BlackBerry selama ini percaya diri jika bicara soal kualitas BlackBerry Messenger (BBM) mereka. Perusahaan asal Ontario, Kanada, itu selalu menegaskan keamanan BBM sangat tinggi dalam melindungi data privasi pengguna.
Dalam persaingan antar layanan messaging, BlackBerry selalu menjadikan enkripsi pada BBM sebagai andalan untuk menarik pengguna.
Namun, ternyata fitur keamanan BBM itu sudah berhasil dijebol beberapa tahun lalu. Menurut laporan Motherboard dan Vice yang dikutip Engadget, Jumat 15 April 2016, disebutkan polisi di Kanada berhasil menjebol enkripsi sejuta pesan di BBM.
Sebuah dokumen Royal Canadian Mounted Police (RCMP), Kanada, menunjukkan kemampuan penegak hukum tersebut yang berhasil mengintersepsi dan membongkar pesan terenkripsi yang ada pada BBM.
Keberhasilan itu dilakukan melalui sebuah operasi yang disebut Project Clemenza untuk membongkar pesan tujuh orang yang mengaku berperan dalam sebuah konspirasi pembunuhan. Dan operasi itu berhasil membongkar sejuta pesan enkripsi BBM oleh server di Ottawa, Kanada.
Laporan menunjukkan, pengguna yang kebal dari pembobolan pesan oleh polisi itu hanyalah pengguna BBM yang berhubung dengan server enterprise, yang punya kunci enkripsi berbeda. Dengan demikian, laporan sejuta pesan BBM yang berhasil dijebol adalah pada layanan BBM untuk kalangan konsumer atau pengguna biasa.
Laporan tersebut mengatakan, RCMP menggunakan kunci enkripsi master antara 2010 hingga 2012 untuk mengintersepsi sejuta pesan BBM tersebut.
Terkait bagaimana RCMP mendapatkan kunci enkripsi itu memang masih banyak spekulasi. Dokumen di pengadilan yang didapatkan sejauh ini menunjukkan adanya kerja sama antara BlackBerry dan polisi Kanada atau otoritas Kanada lain, dalam hal muncul permintaan intersepsi pesan BBM.
Sementara itu, laporan tersebut juga menunjukkan, dokumen di pengadilan yang lain mengonfirmasi bahwa polisi Kanada menjaga server BlackBerry di Ottawa. Dari situ, BlackBerry bisa mencegat dan mengolah sistem hingga bisa membongkar pesan menggunakan kunci master.
Untuk saat ini, tidak diketahui apakah BlackBerry sudah mengubah kunci enkripsi yang telah dipakai oleh polisi Kanada tersebut. Jika belum diubah, berarti sampai sekarang penegak hukum Kanada bisa terus menjebol pesan pengguna BBM. Bahkan, muncul spekulasi, ada BBM yang tersimpan di server markas pusat RCMP.
"Jika kunci (enkripsi) global masih ada di sebuah server di markas pusar RCMP, konsekuensi potensial akan menjadi signifikan," tulis Vice.
Laman itu menjelaskan, meskipun BlackBerry tidak akan menawarkan kepada polisi sebuah backdoor ke klien bisnis dan pemerintahan, tapi itu bisa berarti polisi menikmati akses selama bertahun-tahun ke ponsel pengguna di Kanada, tanpa kebijaksanaan.