Hari Ini, AS Gelar 'Super Tuesday'
- Reuters/Jonathan Ernst
VIVA.co.id – Warga Amerika Serikat hari ini, 1 Maret 2016, menggelar "Super Tuesday." Ini adalah pemilihan pendahuluan yang mengawali pemilihan presiden di Amerika Serikat.
Super Tuesday akan menjadi gelaran paling besar dan paling penting bagi rakyat Amerika untuk menentukan siapa kandidat yang akan bersaing mewakili partai pada pemilihan presiden bulan November yang akan datang. Partai Demokrat dan Partai Republik akan menentukan siapa kandidat mereka yang paling banyak untuk mendapat dukungan.
Sejauh ini, kandidat Partai Republik Donald Trump sudah mengantongi dua kemenangan. Trump memenangi pemilihan di New Hampshire dan Nevada, dan meninggalkan kandidat lain dari Partai Republik, Marco Rubio dan Ted Cruz.
Trump juga secara resmi mendapat dukungan dari Chris Christie, Gubernur New Jersey. Sementara itu, kandidat dari Partai Demokrat, Hillary Clinton, menang tipis dari Ben Sanders di Iowa. Hillary juga berhasil meraih kemenangan di South Carolina, namun ia kalah di New Hampshire.
Dikutip dari NPR, setelah pemilihan pendahuluan di Iowa, New Hampshire, dan Nevada, maka Super Tuesday akan melibatkan secara langsung 14 negara bagian dalam pemilihan kandidat ini. Negara yang mengikuti pemilihan ini di antaranya Alabama, Arkansas, Colorado, Georgia, Massachusetts, Minnesota, Oklahoma, Tennessee, Texas, Vermont, dan Virgina.
Mereka akan menggelar pemilihan awal untuk kandidat Partai Republik maupun Partai Demokrat. Sementara itu, Alaska dan Wyoming akan menggelar untuk Partai Republik, dan Samoa Amerika akan menggelar khusus untuk Partai Demokrat.
Pemilihan Super Tuesday akan dimulai pada 1 Maret 2016, sekitar pukul 19.00 hingga 20.30 WIB. Hasilnya diperkirakan baru diketahui pada Rabu pagi, 2 Maret 2016.
Super Tuesday menjadi penting dan menentukan, karena seorang bakal calon presiden harus memiliki cukup suara dari delegasi pendukungnya agar terus bisa melangkah menjadi calon presiden. Dan suara terbesar bisa mereka dapatkan dari pemilihan yang disebut Super Tuesday ini.