Pertamina Gelontorkan Rp680 Miliar Bangun Universitas
Kamis, 11 Februari 2016 - 11:26 WIB
Sumber :
- VIVA.co.id/Rizki Aulia Rachman
VIVA.co.id
- Setelah sebelumnya banyak difokuskan bergerak di sektor minyak dan gas (migas) baik dari hulu ke hilir, PT Pertamina saat ini mulai menyasar sektor pendidikan Tanah Air.
Perusahaan pelat merah tersebut telah meresmikan sebuah kampus pendidikan, yakni Universitas Pertamina di kawasan Simprug, Jakarta Selatan, hari ini, Kamis 11 Februari 2016.
Baca Juga :
"Universitas Pertamina akan menerima mahasiswa baru pada tahun 2016/2017 pada Juli mendatang," kata dia.
Umar menjelaskan, dipercayakan Pertamina Foundation untuk mengelola aset universitas ini, karena pada tahun lalu, Pertamina Foundation terus meningkatkan fokus pada berbagai program pendidikan untuk memperluas cakupan wilayah kerja dan pendanaan program.
"Dengan peresmian Universitas Pertamina ini menjadi sebuah awal bagi kami untuk membangun individu yang kompeten dan dapat bersaing di era MEA (Masyarakat Ekonomi ASEAN)," ujarnya
Diketahui, Universitas Pertamina menawarkan 15 program studi strata-1 (S1) melalui enam fakultas yang ada, di antaranya yaitu Fakultas Teknologi Eksplorasim, Fakultas Teknologi Industri, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Perencanaan Infrastruktur, Fakultas Sains, serta Fakultas Komunikasi dan Diplomasi. (asp)