Duel Mike Tyson dan Donnie Yen Meraup Puluhan Miliar
- Youtube
VIVA.co.id - Sejak diputar pada malam Natal lalu, film IP Man 3 berhasil menyedot perhatian. Di beberapa negara Asia, film yang dibintangi Donnie Yen dan Mike Tyson ini bersaing ketat dengan film Star Wars: The Force Awakens.
Film yang mengekspos duel antara Donnie Yen dan legenda tinju dunia, Mike Tyson, ini berhasil menjadi film yang populer di beberapa negara.
Di Hong Kong, film ini meraih penghasilan yang mengejutkan. Film ini mengumpulkan pendapatan sebesar HK$23 juta atau setara dengan Rp41,3 miliar hanya dalam lima hari penayangan.
Seperti dilansir dari Asianpopnews, di Malaysia, film ini juga berhasil mendapatkan penghasilan yang fantastis. Film yang disutradarai Wilson Yip ini mengumpulkan pendapatan sebesar RM$12 juta atau setara dengan Rp38,5 miliar hanya dalam empat hari pemutarannya.
Di Singapura, film IP Man 3 berhasil menggeser posisi Star Wars di box office. Film ini meraih pendapatan sebesar S$600 ribu atau setara dengan Rp5,8 miliar.
Sedangkan di Taiwan, film ini juga mencetak rekor. Saat pemutaran perdana, film ini mampu mengumpulkan pendapatan sebesar NT$6 juta atau setara dengan Rp2,5 miliar. (one)