Cerita Cinta Laura Berhadapan dengan Kebakaran di Dubai

Cinta Laura
Sumber :
  • Instagram.com/claurakiehl

VIVA.co.id - Dunia dihebohkan dengan kebakaran di kawasan elit Burj Khalifa, Dubai, Kamis malam 31 Desember 2015. Kebakaran terjadi sekitar pukul 21:30 waktu setempat.

Ternyata, artis cantik Cinta Laura sedang berlibur dan menghabiskan malam pergantian tahun baru di kawasan yang sama. Dia sudah berada di Dubai sejak 29 Desember 2015 bersama para sahabatnya.

Cinta berada di hotel yang tak jauh letaknya, bahkan berhadapan, dengan tempat kejadian. Hal ini dibenarkan oleh sang ibunda, Herdina Kiehl.

“Tante juga sempet shock dengar beritanya tadi pagi. Cinta lagi di sana, dan hotelnya hadap-hadapan dengan Burj Khalifa itu. Kata Cinta, tidak ada yang meninggal, hanya korban luka. Apinya itu berasal dari luar, dari percikan kembang api, bukan dari dalam hotel. Sampai sekarang juga apinya belum 100 persen padam,” kata Herdina saat dihubungi VIVA.co.id, Jumat 1 Januari 2016.

Pelantun tembang Who’s That Girl itu juga mengunggah video kejadian berdurasi hampir satu menit di akun Twitter miliknya. Sang ibunda bersyukur, putri semata wayangnya tenang dan tidak terjadi apa-apa.

“Cinta tidak stay di hotel tempat kejadian. Kalau di sana, yah udah goodbye. Teman-temannya yang dari Amerika ke Dubai, rayakan tahun baru sama Cinta. Awalnya tante pikir terroris attack, buka langsung sosial media, Cinta udah bikin video Twitter, ternyata memang kebakaran. Berarti dia kan aman dan selamat, langsung tante hubungi,” ujar Herdina.