Pengelola Tol Cipali Tambah Petugas pada Libur Tahun Baru
Selasa, 29 Desember 2015 - 14:37 WIB
Sumber :
- tmc polda twitter
VIVA.co.id - PT Lintas Marga Sedaya (LMS), operator jalan tol Cikopo-Palimanan, menambah jumlah petugas gardu transaksi hingga 50 persen. Ini upaya untuk meningkatkan pelayanan dan mengantisipasi lonjakan pengguna jalan tol selama periode liburan Natal dan Tahun Baru 2016.
Direktur Lintas Marga Sedaya, Edwin Sas Goenarto, mengatakan total petugas di gerbang tol yang bertugas selama liburan Natal dan Tahun Baru mencapai 134 orang, yang terdiri dari 89 orang petugas reguler dan 45 orang petugas tambahan.
Baca Juga :
“Kami berupaya untuk memberikan pelayanan yang baik untuk masyarakat pengguna jalan tol Cipali. Karena itu, kami menambah personel untuk meningkatkan pelayanan transaksi di gerbang Tol Cikopo dan Palimanan,” ujar Edwin, dikutip dalam keterangan tertulisnya, Selasa, 29 Desember 2015.
Menurut Edwin, perusahaan telah memperkirakan terjadi lonjakan jumlah kendaraan selama periode liburan Natal dan Tahun Baru.
Total volume lalu lintas yang tercatat di gerbang Tol Cikopo dan gerbang Tol Palimanan pada Kamis, 24 Desember 2015, masing-masing mencapai 58.369 kendaraan dan 54.334 kendaraan.
Sedangkan pada Minggu, 27 Desember 2015, total volume lalu lintas mencapai 63.068 kendaraan di Gerbang Tol Cikopo dan 41.431 kendaraan di Gerbang Tol Palimanan.
Dia menjelaskan, data tersebut menunjukkan kendaraan yang melintasi Tol Cipali melonjak tiga kali lipat dari volume lalu lintas harian normal yang ditangani di masing-masing gerbang.
Menurutnya, puncak arus balik untuk periode liburan Natal dan Tahun Baru kali ini diprediksi akan terjadi pada 2-3 Januari 2016.
Edwin memperkirakan, volume lalu lintas di Gerbang Tol Cikopo pada periode tersebut akan mencapai atau bahkan lebih dari 50 ribu kendaraan.
Selain menambah petugas transaksi, Lintas Marga Sedaya juga melakukan pengaturan jumlah gardu yang masuk di gerbang Tol Cikopo dan Palimanan.
Pada saat puncak arus mudik dari total 15 gardu di gerbang Tol Cikopo, 12 gardu disediakan untuk masuk dan tiga gardu untuk keluar tol.
Sementara di gerbang Tol Palimanan, dari total 11 gardu, sebanyak sembilan gardu disediakan untuk keluar dan dua gardu untuk masuk tol.
Jumlah gardu yang masuk dan keluar pun akan menyesuaikan dengan kondisi jumlah kendaraan yang masuk selama periode liburan Natal dan Tahun Baru.
“Gardu kami sifatnya reversible, jadi dapat diatur menyesuaikan dengan jumlah kendaran yang masuk dan keluar tol,” katanya.
Tak hanya itu, perusahaan juga menambah persediaan uang kembalian untuk mengantisipasi dan melayani pengguna tol Cipali yang tidak memiliki uang pas untuk pembayaran tol, sehingga diharapkan dapat lebih memperlancar proses transaksi di setiap gardu tol Cipali.
Selain langkah-langkah di atas, perusahaan memastikan petugas dan sarana layanan lalu-lintas lain seperti 10 mobil patroli, lima unit ambulans dan 12 mobil derek dalam kondisi baik dan beroperasi secara penuh.
Untuk memaksimalkan kenyamanan para pengguna jalan to, Lintas Marga Sedaya juga menambah delapan mobile toilet di area kantor operasional LMS dan di rest area, di antaranya tiga unit mobile toilet di rest area KM 130B, dua unit di rest area KM 86B, dua unit di kantor operasional Tol Cikopo, dan satu unit di kantor operasional Tol Palimanan.
Selain mendapatkan pasokan dari air sumur yang ada, Lintas Marga Sedaya juga mengerahkan empat mobil tangki air dengan kapasitas 8.000 liter per tangki yang digunakan untuk memastikan pasokan air di rest area KM 130B dan 86B.
Edwin menegaskan, perusahaan tidak henti-hentinya menyampaikan imbauan sebagai bentuk edukasi dan sosialisasi keselamatan kepada para pengguna kendaraan yang melintasi Tol Cipali, di antaranya melalui flyer yang dibagikan oleh petugas di gardu tol maupun di tempat istirahat serta melalui layanan pesan singkat (SMS) selama masa liburan Natal dan Tahun Baru.
Untuk mengurangi efek kelelahan dan risiko berkendara, Lintas Marga Sedaya juga mengajak pengendara untuk menikmati pelayanan teh dan kopi gratis di rest area KM 86 dan rest area KM 130 baik arah Palimanan maupun arah Cikopo selama periode 26 & 27 Desember 2015 dan 2 & 3 Januari 2016 mulai pukul 08.00-11.00 dan pukul 22.00-01.00 WIB.
“Kami terus mengingatkan para pengguna tol untuk memanfaatkan fasilitas tempat istirahat yang telah disediakan untuk menjaga kondisi badan agar tetap fit. Selain itu, para pengendara perlu untuk memastikan kendaraan sudah layak digunakan untuk bepergian jarak jauh,” ujar Edwin. (ren)