Star Wars: The Force Awakens Raih Penghasilan Rp3,5 Triliun
Minggu, 20 Desember 2015 - 20:20 WIB
Sumber :
- Star Wars
VIVA.co.id
- Film terbaru Star Wars: The Force Awakens mendapatkan penghasilan fantastis sebesar US$250 juta atau sekitar Rp3,5 triliun secara global pada penampilan perdananya hari Jumat lalu. Sekarang menuju pendapatan akhir pekan bersejarah di Amerika Serikat dan Kanada.
Film ketujuh dari Star Wars ini dapat penjualan sebesar US$220 juta dibioskop Amerika dan Kanada hingga hari Minggu, mengalahkan rekor Jurassic World sebesar US$208,8 juta pada bulan Juni lalu, kata Walt Disney Co pada hari Sabtu, waktu setempat, seperti dilansir laman Reuters.
Dengan pendapatan tersebut 'Force Awakens' telah mendapatkan rekor di industri film dan mendapat pujian dari para kritikus dan penonton bioskop.
Film ini baru mulai di luncurkan secara Global pada hari Rabu sampai Jumat, dan penjualan tiket telah mencapai US$129,5 juta di beberapa negara seperti Inggris, Jerman, Australia, Brasil, dan negara-negara lainnya.
Baca Juga :
Film Star Wars ini adalah seri film pertama setelah satu dekade, yang diciptakan oleh George Lucas pada 1977. Disney membeli Star Wars sebesar US$4 miliar pada 2012 dan menghabiskan lebih dari US$200 juta untuk memproduksi 'Force Awakens'.
Baca Juga :