Mengintip Persiapan Festival Danau Toba 2015

Danau Toba
Sumber :
  • ANTARA/Irsan Mulyadi

VIVA.co.id - Keindahan wisata Indonesia seperti Danau Toba memiliki ciri khas tersendiri. Danau yang terletak di Sumatera Utara tersebut pernah menjadi destinasi wisata unggulan kelas dunia.

Untuk itu, demi mempromosikan Danau Toba, Kementerian Pariwisata beserta pemerintah daerah menyelenggarakan Festival Danau Toba (FDT) 2015. Hal tersebut diharapkan akan menggaet banyak wisatawan baik luar maupun domestik.

"Ini merupakan kali keempat festival tersebut diselenggarakan. Selain itu acara ini memiliki tujuan untuk menjadi pariwisata berskala internasional," ujar Elisa Marbun, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Sumatera Utara saat ditemui di kawasan Jakarta Pusat, Rabu, 11 November 2015.

Hal tersebut disambut positif oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya yang menyatakan bahwa ini merupakan sebuah kegiatan yang patut diapresiasi. Sebab ini dapat meningkatkan kunjungan wisata mancanegara hingga mencapai satu juta orang.

"Penyelenggaraan FDT 2015 merupakan bentuk komitmen Pemda dan stakeholder pariwisata Sumatera Utara. Dimana Danau Toba telah diakui menjadi destinasi berbasis geopark dan 10 terbaik di Indonesia. Saya yakin festival ini akan meningkatkan wisata pengunjung ke Danau Toba," ujar Arief Yahya di tempat yang sama.

Festival yang akan diselenggarakan pada tanggal 19-22 November ini akan menghadirkan berbagai macam kegiatan. Seperti festival kuliner, atraksi seni budaya dan upacara tradisi.

Selain itu, penyelenggaraan FDT 2015 juga akan disemarakkan paduan suara, lomba renang rakyat, lomba bina raga, lomba fotografi, pameran fesyen show etnik dan hiburan oleh artis ibukota dan daerah asli Sumatera Utara.

(mus)