DPR Apresiasi Pemerintah Terima Bantuan Asing

Sumber :
VIVA.co.id
- Pimpinan DPR RI mengapresiasi pemerintah menerima bantuan asing. Meskipun terlambat, Wakil Ketua DPR RI Agus Hermanto menilai itu cukup baik dibandingkan tidak sama sekali.


“Untuk itu kami juga memberikan apresiasi, pemerintah sudah mau menerima bantuan asing, dan asing juga membantu dengan melibatkan pesawatnya, walaupun ini agak telat tapi ini cukup baik walaupun tidak sama sekali,” ujar Agus di Senayan, Senin 12 Oktober 2015.


Agus menilai kunjungan Jokowi suatu hal yang bagus. Menurutnya dilakukan sejak awal. “Pak SBY begitu ada kebakaran langsung menuju ke lokasi, minta seluruh aparat sinergi, BNPB, menkopolkam dan Menhut. Saat ini sudah mulai seperti itu, dan kita sambut positif,” ucapnya.

Ia menambahkan, sebaiknya pemerintah cepat tetapkan ini menjadi bencana nasional, sehingga  ada anggaran nasional.

Menurutnya, sekarang sudah banyak yang terkena ISPA. Untuk itu sinegritas dari pemerintah harus lebih dikuatkan. Diantaranya BNPB, kemudian menkopolkam dan juga dari Kementerian Lingkungan dan Kehutanan.


“Sekarang juga melibatkan Menteri Pendidikan, karena banyak anak yang tidak bisa mendapatkan pendidikan. Selain itu juga menteri kesehatan banyak yang terkena dampak, ini saya dengar banyak yang sulit memeperoleh oksigen dan kehidupan disana sudah cukup parah,” jelasnya.