Tampil Klasik dengan Gaya Monokromatik
Senin, 28 September 2015 - 18:03 WIB
Sumber :
- VIVA.co.id/Linda Hasibuan
VIVA.co.id - Selalu terlihat stylish dan elegan, tidak semudah mengembalikan telapak tangan. Anda juga harus menyadari perkembangan tren saat ini, dengan menggabungkan beberapa gaya yang berbeda.
Berbicara fesyen, biasanya para pria identik dengan busana yang terkesan simpel. Hal ini, yang terkadang membuat pemerhati fesyen menghadirkan koleksi pria yang sangat beragam.
Baca Juga :
Berbicara fesyen, biasanya para pria identik dengan busana yang terkesan simpel. Hal ini, yang terkadang membuat pemerhati fesyen menghadirkan koleksi pria yang sangat beragam.
Memasuki musim baru fall/winter, salah satu produksi busana pria Salt n Pepper memberikan warna baru pada koleksinya kali ini. Menyasar pada pria dewasa antara 25-40 tahun, sangat tepat rasanya bila koleksinya ini dikenakan pria yang ingin tampil muda dan penuh semangat.
"Kali ini Salt n Pepper menghadirkan tema monochrome. Mengingat dari tema yang sebelumnya lebih kepada yang glamour, jadi kita ambil tema tersebut agar tidak
boring
dan memberi nuansa berbeda," ujar William, MD Manager Salt n Pepper saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan, Senin 28 September 2015.
Lebih lanjut, dia menambahkan, tema monokromatik tersebut mempunyai unsur motif cetak dan detail klasik. Di mana, setiap pria bisa tampil kasual dan terlihat berkarakter.
Untuk koleksinya sendiri, Salt n Pepper mengeluarkan 25 jenis. Koleksi tersebut, meliputi kemeja, kaos, cardigan, blazer, dan celana. Tentu, setiap koleksinya merupakan pakaian umum setiap pria, sehingga membantu para pria untuk tampil trendi dan santai.
Mengingat iklim di Indonesia sangatlah tropis, jadi untuk meterial bahannya murni menggunakan katun yang nyaman dengan potongan yang kasual, serta slim fit. (asp)