Roro Fitria Bikin Jessica Iskandar Malu
- Instagram.com/jedarcantik
VIVA.co.id - Pesbukers edisi Selasa, 15 September 2015 mengangkat tema tentang arisan para sosialita dan artis. Dua artis cantik Roro Fitria dan Irma Darmawangsa pun menjadi bintang tamu spesial di acara ini.
Mereka menceritakan tentang hobinya menggelar arisan sosialita. Tak ayal, pakaian dan perhiasan yang mereka pakai pun mengundang perhatian host dan penonton Pesbukers.
Gaun yang dikenakan Roro Fitri terbilang mahal lengkap dengan berlian yang menempel. Begitu juga Irma Darmawangsa. Selain mengenakan perhiasan, dia juga memakai jam tangan bernilai ratusan juta rupiah.
Namun, penampilan tak sebanding dilakoni Jessica Iskandar. Ia tak memakai perhiasan berlebihan. Ibu satu anak itu hanya memakai pakaian biasa dan sendal jepit. Roro pun menyindir Jessica. Roro menilai Jessica tak pantas mengikuti arisan sosialita.
"Bajunya polos begitu pasti enggak bermerk ya," ucap Roro.
"Masa sosialita pakai sendal jepit," tambah Roro terus menyindir Jessica.
Tak hanya Roro, Irma pun turut menyindir.
"Kukunya (Jessica) itam itam gini sih kamu abis main tanah ya," ucap Irma.
Jessica yang terus disindir memilih diam. Jessica tak bereaksi banyak soal sindiran itu.
(mus)