Barbie Hsu Diselingkuhi Suami?

Barbie Hsu dan suami
Sumber :
  • Weibo

VIVA.co.id - Rumah tangga aktris mungil Taiwan Barbie Hsu kembali diterpa rumor tak sedap. Kabar terbaru beredar bahwa suami Barbie Hsu main perempuan alis berselingkuh. Benarkah?

Rumor ini ramai beredar ketika suami Barbie Hsu yang berprofesi sebagai pengusaha, Wang Xiaofei, dikabarkan meninggalkan sebuah pesta dengan tiga wanita cantik dua hari yang lalu.

Mendengar rumor ini berhembus kencang, Barbie sepertinya tak mau ambil pusing. Seperti dilansir laman Toggle, ia menuliskan sebuah pernyataan di Instagram. "Jika Anda tidak tahu kebenarannya, jangan berasumsi," kata Barbie.

Sementara, Xiaofei menanggapi rumor tersebut dengan mengatakan bahwa ia hanya menemani teman-temannya dari China untuk makan dan mengobrol. Dia juga menjelaskan bahwa setelah makan di sebuah restoran Jepang, mereka hanya berpindah  lokasi ke gedung lain.


Setelah menikah selama lima tahun, Barbie dan Xiaofei dikaruniai bayi perempuan yang diberi nama Wang Xiyue. Sejak menjadi seorang ibu, Barbie mulai memprioritaskan putrinya dan tidak akan keluar pada malam hari.