Kisruh IMA 2015, ini Komentar Salah Satu Juri

IMA 2015
Sumber :
  • Indonesian Movie Awards 2015

VIVA.co.id - Kemenangan Angel Pieters dalam ajang Indonesian Movie Awards 2015 untuk kategori Soundtrack Film Terfavorit mengundang kontroversial. Pasalnya, nama Angel tidak muncul di nominasi awal.

Pemenang juga seharusnya hanya ditentukan melalui sms. Kejanggalan tersebut pertama kali dilontarkan oleh Pongky Barata melalui akunnya di twitter. Ia menanyakan keanehan tersebut.

Menurut salah satu juri, Aditya Gumay, pihaknya tidak campur tangan mengenai kategori yang dimenangkan lagu 'Indonesia Negeri Kita' untuk film 'Dibalik 98'.

"Kalau kami hanya memegang dan menilai untuk bidang pemeran, aktor dan aktris, utama, pendukung pendatang baru dan anak, pasangan terbaik. Untuk sountrack film bukan kita. Jadi kalau untuk film kita kategori yang  terbaik, itu film terfavorit itu pilihan masyarakat," kata Aditya saat diwawancara melalui telepon, Rabu, 20 Mei 2015.

Ia telah empat tahun duduk sebagai dewan juri dan tidak pernah campur tangan dalam kategori tersebut. Aditya pun tak ragu sama sekali mengenai hal tersebut. Ia hanya berharap nominasi dan peraihan suara biasa disampaikan secara transparan.

"Kalau saya sebagai pribadi kedepannya seharusnya ada penjelasan, yang menentukan nominasi siapa. Termasuk yang memperlihat secara transaparan, voting sms, tapi karena ini di luar wewenang saya, saya nggak bisa komentar," kata dia. (ren)