Mengintip Olivia Jensen Belajar Merancang Busana

Olivia Jensen
Sumber :
  • Ichsan/ VIVAlife
VIVA.co.id - Mimik muka Olivia Jensen nampak serius. Tangannya perlahan menggoreskan sketsa di atas kertas putih. Wanita yang akrab disapa Oliv itu, kini tengah menekuni hobi barunya merancang busana.

Saat ditemui di MKLAV Fashion Course, ia terlihat tak setengah-setengah dalam menjalani hal tersebut. Oliv ingin lebih memahami dunia rancang busana, mulai dari membuat pola hingga menjadi sebuah baju.

"Sudah hampir satu tahun saya belajar di sini. Sekarang lagi buat pola, karena yang paling penting dan susah itu, ya belajar pola," katanya, saat ditemui di MKLAV, Kawasan Kuningan, Jakarta, Jumat 27 Maret 2015.

Sebagai seorang siswa dan desainer pemula, Oliv tak malu-malu mengungkap kekurangannya. Ia sering melakukan dalam kesalahan membuat pola.

"Kalau buat salah ya pasti, namanya juga baru belajar. Salahnya ketahuan pas sudah jadi baju, ya harus ngerombak lagi, ulang lagi dari pola," ujarnya.

Membuat kesalahan lebih dari satu kali tak membuatnya surut belajar. Justru dari kesalahan-kesalahan itu, Oliv bisa melakukan yang lebih baik dalam merancang busana.

"Justru, dari hal itu aku lebih jelas belajarnya. Aku enjoy kok belajar dari kesalahan," ujarnya.

Emily Wijaya, salah satu pengajar dalam kursus tersebut memaklumi kesalahan-kesalahan yang dibuat Oliv. Ia juga melihat Oliv punya niat tinggi dalam hal merancang busana.

"Masih dalam tahap wajar. Dari awal ketemu kelihatan banget punya keginan untuk belajar fesyen," kata Emily. (asp)

 

![vivamore="Baca Juga :"]
[/vivamore]