Bos Besar Newmont Puji Kebijakan RI, Ada Apa?

Tambang Amman Mineral.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi

VIVA.co.id - Wakil Presiden, Jusuf Kalla mengadakan courtesy call dengan bos besar Newmont di Amerika Serikat, Gerry Golberg, di kantornya hari ini, Rabu 11 Maret 2015. Hal tersebut dilakukan, guna menginformasikan kebijakan baru di sektor pertambangan yang diterapkan pemerintah.

Presiden Direktur PT Newmont Nusa Tenggara, Martiono Hadianto mengungkapkan, hal ini rutin dilakukan untuk memastikan kegiatan bisnisnya berlangsung dengan baik.

Dalam kesempatan itu, Martiono menyebut Gerry menyambut baik perbaikan birokrasi dan arah kebijakan pemerintah baru. "Beliau (Gerry) merasa sekarang lebih kondusif jadi situasinya ke depannya diharapkan lebih baik," ujarnya.

Newmont, menurutnya, tidak menuntut banyak kepada pemerintah. Hanya saja sebagai salah satu pemegang kontrak karya, Newmont menginginkan situasi yang lebih kondusif di masa depan.

Permintaan pemerintah, agar Newsmont menyesuaikan kontrak karya juga sudah dilakukan. "Kemarin, kami diminta melakukan penyesuaian, semuanya sudah kami jalani. Tetapi kan kelihatannnya prosesnya lebih cepat," tambahnya.

Beberapa menteri bidang terkait juga hadir dalam courtersy call tersebut. Antara lain, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Sofyan Djalil dan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Sudirman Said. (asp)



![vivamore="Baca Juga :"]

[/vivamore]