FOTO: Jelajah Enam Bangunan Megah di 'Kota Merah Muda'

City Palace di Jaipur India
Sumber :
  • iStock

VIVA.co.id - Jaipur adalah tujuan wisata populer di India dan dikenal akan tata kotanya dan bangunan-bangunan kuno yang diwarnai merah muda. Sehingga tak heran jika Jaipur mendapat julukan sebagai "Kota Merah Muda".

Kota ini juga terkenal karena kerajinan penghasil barang antik, perhiasan, permata, tekstil, perlengkapan kulit dan logam.

Banyak atraksi di Jaipur yang layak untuk disambangi, seperti kota berdinding yang dibangun oleh Sawai Jai Singh II pada abad ke-18 atau bekas bangunan di Amber.

Berikut tempat menarik yang wajib didatangi pengunjung bila ingin merasakan sejarah Jaipur seperti dilansir HappyTrips.

Albert Hall Museum


Foto: iStock

Dibangun pada 1876 untuk memperingati kunjungan Pangeran Wales, museum kolonial ini menyerupai Museum Victoria dan Albert di London. Bangunan yang mengesankan tersebut dirancang oleh insinyur Inggris-- Samuel Swinton Jacob dengan gaya Indo Saracenic, yang menarik unsur Mughal, Rajput dan arsitektur Inggris.

Tempat ini memiliki koleksi besar, seperti miniatur lukisan, potret kerajaan, seni India dan kerajinan, patung, alat musik, koin, karpet, dan baju besi. Di sekitarnya terdapat Taman Ram Niwas. Namun kini telah berubah menjadi kebun binatang, kandang burung, rumah kaca dan herbarium.

***

Jaigarh Fort


Foto: iStock

Terletak di sebelah Amber Fort, tempat ini  berupa benteng yang sangat terawat. Dibangun pada abad ke-18, Jaigarh Fort punya daya tarik lain. Ia menyimpan Jai Vana-- meriam terbesar di dunia yang diletakkan di atas roda dan dibuat pada tahun 1720.  Meriam itu memiliki jarak tembak yang mengesankan, yakni sekitar 30 kilometer.

Benteng ini juga merupakan rumah bagi gudang senjata dan museum, yang menampilkan senjata, foto-foto lama dan peta, juga benda-benda kerajaan. Benteng terletak di sebuah bukit yang disebut Cheel ka Teela (bukit elang), menampilkan sudut pandang yang ideal untuk melihat pemandangan yang menakjubkan dari Amber Fort dan Savail Lake.

***

Jantar Mantar

Foto: iStock

Tempat ini berfungsi sebagai observatorium astronomi, sama seperti yang ada di New Delhi. Jantar Mantar termasuk yang terbesar dan terbaik dari lima bangunan yang ada di seluruh negeri.

Di dalamnya ada 14 struktur atau instrumen astronomi. Masing-masing dengan fungsi tertentu, baik untuk mengukur waktu, melacak gerhana matahari dan bulan, pergerakan bintang-bintang dan planet-planet.

Namanya berasal dari Jantar (berarti instrumen) dan Mantar (berarti rumus dalam konteks perhitungan). Anda akan terkagum atas arsitektur mencolok, tetapi disarankan untuk menyewa pemandu wisata untuk membantu menggunakan instrumen astronomi.

***

Hawa Mahal


Foto: iStock

Landmark ini paling mencolok di Jaipur dan terkenal dengan warna merah muda pada jendela dan balkonnya.

Hawa Mahal yang sering disebut sebagai Istana Angin dibangun pada tahun 1799 oleh Maharaja Sawai Pratap Singh, dan digunakan oleh keluarga kerajaan khususnya wanita untuk mengamati prosesi kota tanpa terlihat.

***

Amber Fort


Foto: iStock

Komplek benteng ini berada di puncak bukit. Usianya sekitar 700 tahun dan menjadi kediaman asli dari keluarga kerajaan, sebelum Jaipur dibangun.

Amber Fort dibangun dengan desain kombinasi arsitektur Hindu dan elemen arsitektur Islam hingga akhirnya membentuk istana cantik.

Benteng dihiasi dengan dinding mural, ukiran, dan cermin. Luangkan waktu sejenak untuk mengagumi karya megah di Sheesh Mahal atau Hall of Mirrors. Benteng ini benar-benar hidup di malam hari dengan cahaya.

***

City Palace


Foto: iStock

Terletak di bagian kota tua, istana ini memiliki beberapa halaman dan taman. Komplek ini sangat mengesankan karena masih memancarkan aura agung.

Anda harus berkunjung ke Museum Singh II Maharaja Sawai Man karena tempat ini memiliki koleksi kostum kerajaan, senjata, miniatur lukisan, manuskrip dan patung.

Baca juga: