Ahmad Dhani Siap Gantikan Hukuman Dul
Senin, 9 September 2013 - 05:59 WIB
Sumber :
- ANTARA/Widodo S. Jusuf
VIVAlife
- Ahmad Dhani merasa sangat bersalah atas kejadian yang menimpa sang putra bungsu, Ahmad Abdul Qadir Jaelani atau akrab disapa Dul. Seperti diketahui Dul dan teman seumurnya, Noval yang baru dari arah Bogor terlibat kecelakaan di KM 8 Tol Jagorawi. Enam orang tewas dalam kejadian itu. Sembilan lainnya luka-luka. Dul sendiri mengalami patah tulang dan beberapa memar di tubuhnya.
Mendengar kabar itu, Dhani syok. Ia langsung memindahkan putranya dari RS Meilia Cibubur ke RSPI, Jakarta Selatan. Seto Mulyadi, pemerhati anak yang menyambangi Dul di RSPI menuturkan, Dhani prihatin dan merasa bersalah. Bahkan, ia ingin menggantikan hukuman Dul jika putra bungsunya itu nanti dikenai pasal kriminalitas. Dul tak hanya mengemudi dengan lalai, tetapi juga tak punya SIM dan di bawah umur.
"Mas Dhani menegaskan kenapa harus Dul yang dihukum, bukan dia sebagai orangtua. Menurutnya kesalahan tetap ada pada orangtua," kata Seto saat ditemui di RSPI.
Menurut Seto pribadi, kedua belah pihak, baik anak maupun orangtua harus ikut bertanggung jawab dalam hal ini. Meski masih di bawah umur, ia tak memungkiri Dul tetap harus dihukum. Asal, ada
restorative justice
. Hukuman harus mempertimbangkan kepentingan anak.
"Kalau dipidana, jangan sekadar disel. Arahkan yang terbaik. Walaupun ada pasal 310 tentang kelalaian lalu lintas, anak tidak bisa diperlakukan seperti orang dewasa," ujar Seto menjelaskan.
Baca Juga :
"
Alhamdulillah
Dul sudah selesai operasi dengan baik. Semoga tidak ada kekurangan satu apapun," ujar Dhani (umi)