Bahaya Menyikat Gigi Usai Makan
- istockphoto
VIVAnews - Apakah Anda memiliki kebiasaan menyikat gigi setelah makan? Membersihkan sisa makanan yang menempel di gigi memang penting bagi kesehatan. Tapi, terlalu buru-buru menyikat gigi setelah kunyahan selesai justru berpotensi merusak gigi.
Dr. Howard R. Gamble, Presiden Academy of General Dentistry, dalam wawancara dengan New York Times, mengatakan bahwa menyikat gigi dalam setengah jam setelah makan atau minum secangkir kopi bisa memicu kerusakan gigi yang cukup parah.
Ia menjelaskan bahwa setelah minum minuman bersoda atau asam, asam akan menyusup ke dalam enamel gigi dan lapisan di bawah enamel yang disebut dentin.
Menyikat gigi pada waktu yang salah, terutama dalam waktu 20 menit setelah menyelesaikan makan, dapat mendorong asam lebih dalam ke lapisan gigi. Ini berpotensi kuat menyebabkan korosi terjadi lebih cepat.
Ia merekomendasikan waktu terbaik membersihkan gigi adalah sekitar satu jam setelah selesai makan atau minum minuman mengandung asam.
"Melalui studi, kami menyimpulkan bahwa setidaknya perlu menunggu 30 menit untuk menggosok gigi setelah makan, untuk melindungi permukaan dentin dari serangan erosif."