Aktivitas Fisik Pengaruhi Waktu Tidur Anak

Sumber :

VIVAnews - Anak-anak yang giat melakukan aktivitas fisik, akan tertidur lebih cepat dan lebih lama pada malam hari. Aktivitas fisik itu membuat anak-anak lelah sehingga membuat mereka mudah untuk tertidur.

Menurut penelitian, seorang anak tidak aktif dalam satu jam maka bertambah tiga menit waktu yang dia butuhkan untuk tertidur.

Seorang ahli dari Monash University di Melbourne Australia dan University of Auckland di Selandia Baru menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi kebiasaan tidur dan menemukan bahwa aktivitas fisik atau latihan memiliki peranan yang penting.

Penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Archives of Disease in Chilhood melibatkan 510 anak yang lahir pada 1996 dan 1997 dan ditindaklanjuti saat mereka sudah berumur tujuh tahun. Sebagian besar anak diketahui tertidur setelah empat puluh menit, rata-rata dua puluh enam menit, namun ada beberapa anak yang membutuhkan waktu hingga tiga jam.

Anak-anak yang lebih giat mengambil bagian dalam latihan tertidur lebih cepat. Anak yang tertidur lebih cepat juga cenderung tidur lebih lama. Ini meningkatkan kemungkinan menjadi penanda tidur yang lebih baik.

Para peneliti mengatakan waktu tidur yang pendek berhubungan dengan obesitas dan menurunkan kinerja kognitif. Mempromosikan tidur yang sehat pada anak-anak sangat penting.

“Studi ini menekankan pentingnya aktivitas fisik untuk anak-anak, bukan hanya untuk kebugaran, kesehatan jantung, dan pengendalian berat badan, tetapi juga untuk tidur,” kata peneliti tersebut.

Penelitian lain menemukan bahwa 16 persen orang tua dari anak-anak usia sekolah mengatakan anak-anak mereka memiliki kesulitan untuk tertidur. “Kesulitan itu dapat meingkatkan kebiasaan tidur buruk seperti menonton televisi di tempat tidur atau terlambat untuk tidur,” kata peneliti.


Laporan: Djamilah