Bank DKI Dukung Transaksi Nontunai di Kawasan Kuliner Thamrin 10

Gubernur DKI, Anies Baswedan dalam acara di Kawasan Kuliner Thamrin 10.
Sumber :
  • Dok. Bank DKI

VIVA – Konsisten terapkan transaksi nontunai di DKI Jakarta, Bank DKI mendukung langkah  Perumda Pasar Jaya mengembangkan kawasan luliner yang berada di Thamrin 10. Dukungan tersebut, diwujudkan dalam bentuk penyediaan sistem pembayaran Kawasan Kuliner Thamrin 10.

“Pengunjung Thamrin 10 dapat melakukan transaksi pembayaran dengan menggunakan JakCard, JakLingko, dan JakOne Mobile?,” ujar Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Herry Djufraini dalam keterangan tertulisnya, Minggu 22 Desember 2019.
 
Cara melakukan  pembayaran dengan JakCard cukup mudah, di mana pengunjung Thamrin 10 tinggal melakukan tapping JakCard pada EDC yang tersedia di masing-masing tenant usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Sedangkan untuk pembayaran menggunakan JakOne Mobile, pengunjung Thamrin 10 yang sudah men-download JakOne Mobile, tinggal melakukan scan pada QR Code yang keluar dari EDC. Selain melakukan pembayaran, pengunjung Thamrin 10 dapat melakukan pembelian dan top up kartu JakCard.

Herry mengatakan, salah satu karakter milenial saat ini adalah melekatnya teknologi dalam pemenuhan kebutuhan transaksi keuangan pada kehidupan sehari-hari. Apalagi, kulineran telah menjadi bagian dari gaya hidup generasi milenial DKI Jakarta.

Untuk mendorong peningkatan transaksi nontunai di Kawasan Kuliner Thamrin 10, Bank DKI menggelar sejumlah program promo, seperti Promo Diskon Setiap Hari, yaitu beragam promo diskon dan cashback di lebih dari 7.000 mitra merchant hingga traditional merchant.

Kawasan Kuliner Taman Jajan JakOne Thamrin 10, sesuai namanya berlokasi di Jl. Thamrin 10, Jakarta Pusat. Lahan seluas  8.000 meter persegi, kini telah disulap Perumda Pasar Jaya menjadi ruang kreatif dengan menggandeng para usaha kecil dan menengah (UKM). Akses ke lokasi yang berada di jalan utama, menjadikan tempat ini menjadi tempat baru bagi masyarakat untuk berinteraksi.

Sebanyak 54 tenant UKM yang disiapkan untuk menjual berbagai makanan di lokasi tersebut. Selain itu, akan ada tujuh food truck untuk menambah item makanan dilokasi ini.

Herry menyampaikan harapannya, agar Thamrin 10 dapat menjadi sentra kuliner baru bagi warga DKI Jakarta, khususnya di Jakarta Pusat.

Mengingat lokasinya yang strategis, ia pun berharap, Kawasan Kuliner Thamrin 10 dapat memberikan kontribusi yang signifikan untuk pemasaran produk digital banking Bank DKI. Jika perkembangannya ramai, dia pun tak menutup kemungkinan dukungan pemberian penyaluran kredit kepada para UMKM yang ada di Kawasan Kuliner Thamrin 10.