Komisaris Utama Garuda Tegaskan Plt Dirut Diputuskan Hari Ini
- instagram @garuda.indonesia
VIVA – Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi mengatakan, calon pelaksana tugas atau Plt Direktur Utama Garuda Indonesia, yang akan menggantikan posisi I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra atau Ari Askhara, adalah Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko Garuda, yakni Fuad Rizal.
Saat dikonfirmasi, Komisaris Utama Garuda Indonesia, Sahala Lumban Gaol menegaskan, Dewan Komisaris segera menggelar rapat guna membahas hal tersebut.
"Hari ini, Dewan Komisaris akan memutuskan dan surat keputusan juga sudah disiapkan, tinggal tanda tangan," kata Sahala di Kementerian BUMN, Jakarta, Jumat 6 Desember 2019.
Soal nama Plt Dirut Garuda itu sendiri, Sahala belum mau mengatakan siapa orangnya. Terkait nama Fuad Rizal, ia juga enggan membenarkan atau menyangkal hal tersebut.
"Tunggu saja surat keputusannya," ujarnya.
Diketahui, Menhub Budi Karya Sumadi pagi tadi telah mengonfirmasi kabar perihal penunjukan Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko Garuda Indonesia, Fuad Rizal, sebagai Plt Dirut Garuda Indonesia.
"Jadi, sudah saya konfirmasi, Plt Dirut adalah Direktur keuangan," ujar Budi. (asp)