RESEP: Beef Shawarma Wrap, Buka Puasa di Rumah Rasa Restoran

Beef shawarma wrap.
Sumber :
  • Cookpad/Regeena123

VIVA – Di berbagai negara di Timur Tengah, Anda akan dengan mudah menemukan shawarma. Pada dasarnya mirip dengan kebab, yakni daging dan sayuran yang telah dibumbui dibungkus di dalam kulit tortilla, lalu dipanggang atau di-pan fried.

Nah, bulan Ramadan biasanya Anda akan melihat nuansa Timur Tengah di berbagai restoran dan kafe. Boleh juga mengadopsi tema yang sama saat mengadakan acara buka bersama di rumah. Tentu saja sambil menyajikan shawarma.

Anda juga bisa mengisi shawarma dengan berbagai bahan sesuai selera, mulai dari daging ayam, sapi hingga kambing.

Berikut ini resepnya dari salah satu pengguna Cookpad, Regeena123.

Beef Shawarma Wrap

Bahan-bahan

-250 gram daging sapi cincang
-1 bawang bombai, cacah halus
-1 siung bawang putih, potong-potong
-1/2 sdt bubuk kayumanis
-1 buah tomat, potong dadu
-1 buah lemon, ambil air persannya
-1/2 sdt garam
-1/2 sdt merica
-1/2 sdt gula pasir
-Yogurt atau sour cream secukupnya
-1 sdm butter
-Daun ketumbar sesuai selera
-Daun mint sesuai selera
-4-5 lembar tortilla wrap
-1/2 sdt bubuk jintan  

Cara Membuat

1. Daging dimarinasi dulu dengan garam, gula, merica, jintan, kayumanis dan air perasan lemon. Diamkan selama 10 menit.

2. Panaskan wajan dengan butter, masukkan bawang putih dan bawang bombay. Aduk hingga layu. Masukkan daging sapi. Masak hingga matang. Angkat.

3. Ambil selembar tortilla wrap, masukkan daging sesendok ditambah irisan tomat, daun mint, daun ketumbar dan sesendok yogurt atau sour cream sesuai selera. Gulung lalu masak sebentar. Angkat dan sajikan. (zho)