Gedung Tertinggi Terbuat dari Kayu Bakal Dibangun di Jepang

Gedung pencakar langit dari kayu.
Sumber :
  • Sumitomo Forestry

VIVA – Gedung pencakar langit yang 90 persen material bangunannya berasal dari kayu akan dibangun di Jepang. Gedung yang diberi nama W350 ini nantinya akan setinggi 350 meter, dan sebagian strukturnya akan menggunakan besi.

Dilansir dari CNBC, Rabu, 21 Februari 2018, Sumitomo Forestry adalah perusahaan yang akan membangun gedung tersebut. Nantinya, gedung berlantai 70 ini akan dibangun di Tokyo dan terdiri dari area ritel, perkantoran, hotel dan rumah pribadi. 

Sumitomo mengungkapkan, rencana pembangunan gedung ini akan diumumkan pada Februari ini. Kayu pun digunakan agar dapat menciptakan kota-kota yang ramah lingkungan di negara tersebut. 
 
Lebih lanjut dijelaskan, dibutuhkan sekitar 185 meter kubik kayu untuk membangun gedung tersebut. Biaya untuk membangun gedung ini diperkirakan mencapai 600 miliar yen (US$5,6 miliar) atau jika di rupiahkan mencapai Rp76,1 triliun (kurs Rp13.594 per dolar AS). 

Sumitomo meyakini, biaya membuat gedung dari kayu itu ke depannya akan lebih rendah. Seiring dengan berkembangnya teknologi yang digunakan. 

Saat ini gedung tertinggi yang menggunakan material kayu baru mencapai 53 meter atau 18 lantai. Gedung tersebut berada di Universitas British Colombia, dan digunakan para mahasiswa untuk melakukan kegiatannya.