Deretan Mobil Baru dan Edisi Terbatas Toyota di GIIAS 2017

Teaser Toyota Voxy
Sumber :
  • instagram

VIVA.co.id – PT Toyota Astra Motor tengah bersiap untuk ikut serta di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show, atau GIIAS 2017. Agen pemegang merek mobil Toyota akan menampilkan mobil baru dan edisi terbatas di pameran yang berlangsung pada 10-20 Agustus 2017 di ICE, BSD, Tangerang.

Toyota Pamer Mobil Konsep Fortuner Bertampang Ekstrem

Hal itu diungkapkan Executive General Manager PT TAM, Fransiscus Soerjopranoto. Ia mengatakan, seperti pameran sebelum-sebelumnya, TAM akan menghadirkan produk baru dan mobil edisi spesial Toyota untuk menggoda pengunjung GIIAS 2017.

"Untuk mobil baru di GIIAS, kami akan tampilkan Toyota Voxy. Sementara itu, untuk limited edition (edisi terbatas), ada Avanza dan Sienta," kata Soerjopranoto di Jakarta, Rabu 2 Agustus 2017.

Buat Orang Tua Ukur Diri Dulu Sebelum Beli Mobil Buat Anak

Di pameran GIIAS tahun ini, kata Soerjopranoto, TAM akan mengambil tema 'Endless Possibilities for a Better Future'.

"Melalui tema tersebut, kami berharap pengunjung GIIAS 2017 dapat merasakan semangat Toyota yang selalu berupaya menghadirkan produk, teknologi, dan layanan untuk memenuhi kebutuhan dan gaya hidup masyarakat," kata dia.

Menyedihkan Mobil Istimewa Toyota Jadi Begini, Diduga Gara-gara Mantan

Soerjopranoto mengatakan, selain produk baru dan limited edition, TAM juga akan menawarkan mobil edisi spesial. Mobil tersebut akan ditambahkan dengan beberapa aksesoris yang membuat konsumen merasa spesial memilikinya.

"Ada Agya, Vios, dan Corolla special edition yang kami hadirkan hanya di GIIAS. Total, kami akan bawa sebanyak 28 unit untuk di display di GIIAS," kata Soerjopranoto. (asp)

Mobil konsep Hyper-F berbasis Toyota Fortuner

Terpopuler: Pemotor Dipukul Sopir Angkot Lawan Arus, Toyota Pamer Fortuner Konsep

Berita yang membahas tentang pemotor dipukul sopir angkot lawan arus dan Toyota pamer Fortuner konsep, banyak sekali dibaca hingga jadi terpopuler di kanal VIVA Otomotif.

img_title
VIVA.co.id
28 Juni 2024