Shin Tae-yong Tingkatkan Daya Ledak Timnas U-19

Gelandang Timnas Indonesia U-19, Beckham Putra saat latihan di gym
Sumber :
  • Youtube PSSI

VIVA – Timnas Indonesia U-19 masih berada di Kroasia dalam rangka pemusatan latihan. Setelah melakoni sejumlah laga uji coba, skuad Timnas U-19 kini diasah berbagai sisi teknisnya.

Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 Vs Australia U-23, Nathan Tjoe-A-On Jadi Starter

Pelatih Timnas U-19, Shin Tae-yong, kini fokus melatih kekuatan fisik anak-anak asuhnya. Selama satu pekan ke depan, para pemain Timnas U-19 akan banyak melakoni sesi latihan di gym.

Jelas, target utama Tae-yong adalah meningkatkan ledakan dari para pemain Timnas U-19. Pun, diharapkan para pemain Timnas U-19 tak kalah saat harus berduel fisik menghadapi lawan raksasa.

Gawat, Gaya Main Timnas Indonesia Sudah Dibaca Pelatih Australia

"Kami fokus latihan beban di pekan ini. Pemain harus semakin kuat otot dan tenaganya. Fisik dan stamina memang harus dijaga secara konsisten," kata Tae-yong dilansir situs resmi PSSI.

Timnas U-19 memang sempat bermasalah dengan kondisi fisik. Saat menghadapi Bulgaria, terlihat jelas fisik para pemain Timnas U-19 kedodoran.

Shin Tae-yong Bicara Kekuatan Australia U-23

Mereka kerepotan ketika menjaga konsistensi di babak kedua lantaran fokus yang mulai menurun, imbas dari terkurasnya stamina.

Timnas Indonesia U-23

Justin Hubner Jadi Cadangan, Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 Vs Australia

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Australia pada laga kedua Grup A Piala Asia U-23 2024. Ini 11 pemain pertama pilihan Shin Tae-yong.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024