Situs PSSI Dibobol Hacker 'Freedom Rohingya'

Potongan gambar situs web PSSI yang diserang hacker
Sumber :
  • Twitter.com/officialvpc

VIVA.co.id – Situs web Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) diserang hacker. Kini terpampang foto sebuah spanduk 'Freedom Rohingya' di bagian paling depan.

Pemain Keturunan Bisa Bela Timnas U-19 di Piala Dunia U-20, Siapa Dia?

Disampaikan pula di dalamnya, hukuman terhadap koreografi pendukung Persib Bandung membuat PSSI lupa akan kemanusiaan. Kelompok hacker tersebut menamakan diri Muslim Cyber Security.

Head of Media Relations and Digital Promotion PSSI, Gatot Widakdo, mengakui adanya serangan hacker ini beberapa jam lalu. "Iya. Sejak pukul 7 (malam)," ujarnya kepada VIVA.co.id, Kamis 14 September 2017.

Indra Sjafri Disuruh Iwan Bule Jujur Soal PSSI, Jawabannya Mengejutkan

Sebelumnya, Komisi Disiplin PSSI menjatuhkan hukuman kepada Persib sebesar Rp50 juta. Sebab koreografi pendukung Maung Bandung 'Save Rohingya' ketika menjamu Semen Padang dianggap berbau politik.

Menanggapi hukuman tersebut, para pendukung Persib justru semakin solid. Mereka bertekad mengumpulkan dana sendiri untuk membayar denda Rp50 juta.

Timnas U-19 Terbang ke Korsel, Marselino Ferdinan Tergantung Persebaya

"Dalam hal ini @persib harus punya sikap juga, kudu sinergis jeung Bobotoh. Karakter Bobotoh kudu diturutan ku Persib #KoinUntukPSSI," tulis akun @VikingPersibClub. (ase)

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan

Langkah Tegas PSSI Basmi Sepakbola Gajah di Liga 3

Sepakbola Indonesia kembali tercoreng dengan adanya aksi tak sportif yang mengindikasikan munculnya sepakbola gajah. Itu terjadi di Liga 3.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022