Jenderal Gatot Menghadap Jokowi untuk Undang Nobar

Mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo dan Presiden Joko Widodo.
Sumber :
  • REUTERS/Beawiharta

VIVA.co.id – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Wiranto, serta Panglima TNI, Jenderal Gatot Nurmantyo, sama-sama hadir di Istana Negara pada hari ini, Rabu 27 September 2017.

Jokowi Ngevlog dan Jalan-Jalan Sama Cucu Naik MRT, Sempat Dihentikan Warga karena...

Keduanya datang untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo. Namun, kedatangan Gatot ke Istana Negara, ternyata bukan karena dipanggil Presiden.

“Tadi ada pertemuan banyak menteri. Saya perlu jelaskan, Pak Gatot datang bukan karena dipanggil. Tetapi, beliau menghadap Presiden,” ungkap Juru Bicara Presiden Jokowi, Johan Budi, saat diwawancarai dalam acara Apa Kabar Indonesia Malam di tvOne.

Prabowo Minta Menteri Tidak Ragu Copot Anak Buah yang Bikin 'Ribet' Rakyat

Johan mengungkapkan, kedatangan Gatot adalah untuk melaporkan soal Hari Ulang Tahun TNI yang jatuh pada 5 Oktober mendatang.

“Pak Gatot menghadap untuk melaporkan soal HUT TNI. Sekalian, mengundang Presiden untuk nonton bareng wayang kulit,” jelas Johan.

Iring-iringan Jokowi Lewati Dukuh Atas, Warga Teriak: Terima Kasih Pak Jokowi

Johan juga mengatakan, saat kedatangan Panglima TNI, Jokowi sedang bertemu dengan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Ignasius Jonan; Menteri Badan Usaha Milik Negara, Rini Soemarno; serta beberapa menteri lainnya, termasuk Wiranto.

“Saya tidak tahu, apakah Pak Gatot bertemu Pak Wiranto,” tutur Johan.

Sosok Dibalik Lagu Viral Waktu Ku Kecil

Sosok di Balik Lagu Viral 'Waktu Ku Kecil', Ibu Rumah Tangga yang Kini Banjir Endorsement

Lagu 'Waktu Ku Kecil', yang awalnya diciptakan oleh Knalpot Band asal Bandung, kini kembali menjadi perbincangan hangat di media sosial.

img_title
VIVA.co.id
23 Desember 2024