Kritik Pedas Habib Rizieq ke Donald Trump
- VIVA/Zahrul Darmawan
VIVA – Walaupun hingga saat ini masih berada di Arab Saudi, namun Imam Besar Front Pembela Islam, Habib Rizieq Shihab, ternyata berusaha untuk tetap berpartisipasi di Aksi Bela Palestina, yang digelar di silang Monas, Jakarta Pusat, Minggu 17 Desember 2017.
Berbicara lewat sambungan telepon, Rizieq dengan tegas mengutarakan kritik atas pernyataan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, yang menyebut bahwa Yerusalem telah menjadi Ibu Kota Israel.
Pimpinan ormas FPI itu pun juga menyatakan sikapnya yang menentang penindasan Israel atas bangsa Palestina.
Ia juga menegaskan bahwa Indonesia sebenarnya tidak butuh Amerika Serikat, melainkan sebaliknya.
"Indonesia tidak butuh Amerika, tetapi Amerika lah yang sebenarnya membutuhkan Indonesia," kata Rizieq melalui sambungan telepon.
Selain itu, ia juga mengajak massa aksi untuk bersama-sama menyanyikan lagu mars 'Bela Palestina', sebagai bentuk sikap menentang penjajahan Israel kepada Palestina.
Diketahui, sejumlah tokoh nasional lainnya turut serta dalam aksi Bela Palestina hari ini, seperti Ketua Umum MUI, KH Ma'ruf Amin; Menteri Agama RI, Lukman Hakim Saifudin; Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan, dan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.